Lowongan Kerja BUMN – PT Pertamina (Persero) adalah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bertugas mengelola penambangang minyak dan gas bumi di Indonesia. Berikut informasi terkait posisi, persyaratan dan berkas lamaran yang dibutuhkan dalam mengajukan lowongan kerja tersebut :
Lowongan Kerja BUMN PT Pertamina (Persero)
TURBO SCHOOL CAMP UNTUK SMA/ SMK/ SEDERAJAT
Persyaratan:
- Lulusan SMA IPA / SMK Teknik/Sains
- Usia Minimal 18 Tahun (kelahiran 2005), Usia Maksimal 22 Tahun (kelahiran 2001)
Tanggung Jawab :
- Program Training Camp dalam negeri bagi lulusan SMA/SMK sederajat. Peserta akan diperkenalkan dengan bisnis hilir dan distribusi minyak dan gas. Bagi peserta yang terpilih mendapatkan kesempatan untuk masuk dalam database talent sourcing Pertamina Patra Niaga di masa mendatang.
DEX-APPRENTICE PERTAMINA PATRA NIAGA FOR D3
Persyaratan:
- Lulusan D3
- Jurusan: Teknik Informatika, Teknik Mesin, Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Lingkungan, Teknik Kimia, Teknik Perminyakan, Matematika, Fisika, Kimia, MIPA, Statistika, Management, Bisnis, Ekonomi, Keuangan, Akuntansi, Administrasi Bisnis, Administrasi Niaga, Komunikasi, Logistik
- Usia maksimal 25 Tahun
- IPK Minimal 2.75 (dari skala 4)
- Minimal TOEFL 450 / IELTS 5.5
Tanggung Jawab :
- Program Apprentice selama 1 (satu) bulan yang dikhususkan untuk lulusan D3 yang terpilih. Peserta akan diperkenalkan dengan bisnis Pertamina Patra Niaga di dalam negeri dan bisnis Anak Perusahaan di Luar Negeri. Serta akan mendapat kesempatan menjadi data base talent sourcing dalam recruitment di masa mendatang.
DEX-APPRENTICE PERTAMINA PATRA NIAGA FOR S1/ D4
Persyaratan:
- Lulusan S1 atau Setara
- Jurusan: Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Kimia, Teknik Informatika, Teknik Fisika, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Perminyakan, Teknik Lingkungan, Matematika, Kimia, Fisika, Statistika, Ekonomi, Manajemen, Komunikasi, Kesehatan Masyarakat, Psikologi, Hukum, Teknik Logistik
- Usia maksimal 27 Tahun
- IPK Minimal 3,00 (dari skala 4)
- Minimal TOEFL 450 / IELTS 5.5
Tanggung Jawab :
- Program Apprentice selama 1 (satu) bulan yang dikhususkan untuk lulusan S1/D4 yang terpilih. Peserta akan diperkenalkan dengan bisnis Pertamina Patra Niaga di dalam negeri dan bisnis Anak Perusahaan di Luar Negeri. Serta akan mendapat kesempatan menjadi talent sourcing dan diprioritaskan dalam recruitment di masa mendatang.
Peringatan : Hati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan pihak PT Pertamina (Persero), jika ada indikasi yang mencurigakan dengan meminta transfer sejumlah uang dan iming-iming untuk dijanjikan lulus dalam proses seleksi. Perusahaan tidak bekerjasama dengan travel agent manapun selama proses penerimaan karyawan |
Jika anda berminat dengan lowongan kerja PT Pertamina (Persero). Silahkan daftar secara online langsung klik pada tombol apply di bawah ini :
Terbit : 12 Juni 2023
Batas Lamaran : 18 Juni 2023
Silahkan bagikan Informasi Lowongan Kerja lainnya dari Roomsjob.com teman, saudara dan orang yang membutuhkan…